PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

Pupuk Indonesia gelar Tebus Bersama Pupuk Subsidi di Bukittinggi

Bukittinggi, Tanamonews.com PT Pupuk Indonesia (Persero) menggelar kegiatan Tebus Bersama Pupuk Subsidi untuk memberikan kemudahan akses mendapatkan pupuk bersubsidi hingga memberikan dampak peningkatan ekonomi petani di daerah setempat.

"Sesuai dengan Asta Cita Presiden Prabowo dalam ketahanan pangan nasional, pupuk menjadi faktor penting bagi pertanian tradisional tentunya yang memberi dampak kesejahteraan ekonomi," kata Senior Manager Regional 1A Pupuk Indonesia, Benny Farlo, Kamis (24/4).

Ia menegaskan Pupuk Indonesia (PI) bersama pemerintah berkomitmen memberikan akses yang lebih mudah dan mekanisme distribusi pupuk bersubsidi yang lebih sederhana bagi petani. "Ini menjadi bentuk dukungan serta perhatian PI baik kepada para petani, pedagang pupuk dan pemerintah daerah setempat sebagai upaya ketahanan pangan nasional," kata Benny.

PI didampingi Pemerintah Kota Bukittinggi diwakili Kepala Dinas Pertanian mempraktekkan teknis pengambilan pupuk bersubsidi yang dipusatkan di Kios Pupuk Subsidi Nikifora di Sanjai, Bukittinggi.

Ia menjelaskan, petani yang terdaftar pada Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK) cukup membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan uang tunai untuk menebus pupuk bersubsidi menggunakan aplikasi yang telah diunduh pemilik kios atau pengecer.

"Untuk kendala di lapangan PI akan membuka diri dan direspon cepat baik terkait HET, kelangkaan dan sebagainya," kata Benny. Manager Penjualan Wilayah Sumatera Barat Riau dan Kepulauan Riau, Fajar Ahmad mengatakan tujuan swasembada pangan bisa tercapai perlu kerjasama seluruh elemen baik dari tingkat pengecer dan distributor.

"Saat semua bisa bekerjasama untukbisa memastikan ketersediaan pupuk tentu swasemada pangan bisa tercapai. Tebus Pupuk Subsidi bertujuan agar petani bisa mendapatkan pupuk bersubsidi dengan harga terjangkau serta kepastian ketersediaannya," kata Fajar.

Kepala Dinas Pertanian Bukittinggi, Hendry menyambut baik kegiatan Tebus Pupuk Bersubsidi dan meminta komitmen bersama petani agar memanfaatkan dengan baik. "Alhamdulillah sesuai permintaan dari pihak petani stok pupuk bersubsidi aman di Bukittinggi. Kami berterimakasih ke Pupuk Indonesia yang memfasilitasi," kata Hendry.

Ia berharap kelompok tani tidak mengalami kelangkaan pupuk agar setelah panen bisa menanam kembali. "Untuk 2025 ditargetkan penerima pupuk subsidi tercapai 100 persen, saat ini terealisasi 15,9 persen untuk pupuk urea dan 23,5 persen untuk jenis pupuk terwalisaia tahun kini 15,9 urea 23,5 npk," pungkasnya. (Dina)

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza