PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

HAGI dan UNP Bersinergi: Semangat Kolaborasi Asosiasi Ahli dan Universitas Dalam Bidang Geofisika

Tanamonews.com - Himpunan Ahli Geofisika Indonesia (HAGI) dan Universitas Negeri Padang (UNP) resmi menjalin kerja sama strategis di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat. Momen ini ditandai dengan penandatanganan Implementation Agreement (IA) antara HAGI oleh Presiden HAGI, Dr. Ir. Dedi Yusmen, M.BA., M.Esy. Jumat, 3 Januari 2025 lalu.

Dan UNP oleh Dekan FMIPA UNP, Prof.Dr.Yulkifli, M.Si. Setelah penandatangan IA, kegiatan dilanjutkan dengan pengukuhan pengurus HAGI KOMWIL SUMBAR oleh Presiden HAGI secara langsung. Sebagai langkah awal implementasi kolaborasi ini Presiden HAGI, Dr. (c). Ir. Dedi Yusmen, M.BA., M.Esy., menyampaikan kuliah umum bertema "Peran dan Tantangan Geofisika Masa Depan: Peran Geofisika dalam Transisi Energi”. 

Kolaborasi ini menjadi salah satu langkah strategi untuk menciptakan inovasi sekaligus memperkuat sinergi antara akademisi dan praktisi profesional. Di akhir kegiatan Presiden HAGI menyampaikan dukungan penuh untuk terbentuknya prodi Geofisika di UNP, beliau menantang untuk prodi Geofisika terbentuk di tahun 2025 ini dan UNP menjadi pusat pengembangan ilmu Geofisika pertama di Provinsi Sumatera Barat.

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza