PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

Mahasiswa PNF UNP Belajar Pemberdayaan Masyarakat di Keju Lasi Bukittinggi-Agam

Tanamonews.com, Bukittinggi — Mahasiswa Program Studi Pendidikan Non Formal (PNF) Universitas Negeri Padang (UNP) angkatan 2022 melaksanakan kuliah lapangan di Keju Lasi, Canduang, Bukittinggi-Agam, Selasa (3/12). Kegiatan ini difokuskan pada proses pembelajaran pelibatan masyarakat dalam produksi keju berbahan dasar susu sapi hasil peternakan lokal. 

Kuliah lapangan ini menjadi wadah bagi siswa untuk memahami pentingnya pemberdayaan komunitas sebagai langkah membangun kemandirian ekonomi masyarakat.Menggunakan pendekatan partisipatoris yang berlandaskan filosofi Minangkabau “lamak dek awak katuju dek urang,” siswa diajak memahami bagaimana prinsip tersebut diterapkan dalam menyelesaikan berbagai tantangan. 

Filosofi ini, menurut Suhatril, ST, MT, pemilik sekaligus manajer Keju Lasi merupakan kunci utama untuk menjaga keharmonisan dan produktivitas dalam komunitas. “Semua masalah dapat teratasi dengan mudah jika filosofi ini diterapkan,” jelasnya.

Dalam kegiatan yang didampingi oleh dosen pembimbing, Prof. Jamaris, M.Pd., dan Dr. Irmawita, MS ini, para mahasiswa memperoleh inspirasi dan pengalaman dari Suhatril yang merupakan Lulusan S2 ITB itu. Ia membagikan kisahnya tentang peralihan dari dunia teknik ke pemberdayaan masyarakat. Dengan latar belakang anak petani, Suhatril memutuskan untuk fokus mengembangkan sektor pertanian dan peternakan. “Pertanian dan peternakan bisa menjadi sektor yang menjanjikan, terutama jika ditekuni dengan pola pikir yang tepat,” ujarnya.

Ia juga mendorong para mahasiswa untuk kembali melihat potensi besar di sektor agraris. "Lulusan perguruan tinggi harus berani memilih jalur ini. Dengan perubahan pola pikir dan pengalaman, sektor ini dapat menjadi ladang kerja yang langsung memberi dampak," tambah Suhatril dalam kegiatan yang diketua Galang dan Diva sebagai Ketua Acara.

Kegiatan ini memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa, baik secara akademik maupun praktis. Kuliah lapangan di Keju Lasi diharapkan dapat membentuk pola pikir baru bagi mahasiswa tentang pentingnya pemberdayaan masyarakat dan optimalisasi potensi lokal.

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza