PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

Delegasi UNP Jajaki Kerjasama dengan PERTAMINA dan UI untuk Pengembangan Mahasiswa dan Dosen

Jakarta, Tanamonews.com – Perwakilan dari Fakultas Teknik dan Sekolah Vokasi Universitas Negeri Padang (UNP) melakukan kunjungan ke sejumlah industri dan perguruan tinggi dalam rangka penjajakan kerjasama guna memenuhi Indikator Kinerja Utama (IKU) masing-masing fakultas. 17-18 Oktober 2024 lalu.

Kunjungan pertama dilakukan ke Pertamina  Training Center & Consulting. Dalam pertemuan ini, UNP membahas potensi kerjasama, termasuk penempatan mahasiswa untuk program magang Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), serta penyerapan lulusan dari Program Studi Animasi Sekolah Vokasi dan Program Studi Informatika Fakultas Teknik. Delegasi UNP diterima oleh Janifan Christy, M.Ds., Corporate Communication & Procurement Specialist. Hasil dari pertemuan ini, mahasiswa dari kedua program studi tersebut dijadwalkan untuk mulai magang pada November 2024. 

Selain itu, PERTAMINA juga membuka peluang program magang dosen di fasilitas mereka. Pada hari kedua, delegasi UNP melanjutkan kunjungan ke Universitas Indonesia (UI) dan disambut oleh Rektor Terpilih UI periode 2024-2029, Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU. Diskusi difokuskan pada tindak lanjut program kerjasama CCIT Fakultas Teknik UI dengan Fakultas Teknik UNP, terutama dalam memperkuat sinergi antara Sekolah Vokasi UI dan UNP. 

Pembahasan meliputi kolaborasi dalam riset terapan, pengembangan Teaching Factory, serta program-program strategis lainnya. Prof. Heri juga menawarkan peluang studi lanjut bagi dosen Program Studi Animasi yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang doktoral. Selama kunjungan ke UI, delegasi UNP didampingi oleh CEO PT Icon Aviasi Indonesia, Assoc. Prof. Adv. Capt. Rizki Adam, S.T., S.H., M.T LL.M., Ph.D., yang juga merupakan alumni Fakultas Teknik UNP.

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza