PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

Sekolah Vokasi UNP bersama Konsorsium Perguruan Tinggi Vokasi Sumatera Barat

Tanamonews.com - Sekolah Vokasi Universitas Negeri Padang (UNP), Politeknik Negeri Padang (PNP), dan Politeknik Pertanian Negeri Payakumbuh yang tergabung dalam Konsorsium Perguruan Tinggi Vokasi (PTV) Sumatera Barat berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat dalam pelaksanaan Internasional Expo SMK. Acara ini diadakan untuk memperkuat sinergitas satuan pendidikan vokasi di Sumatera Barat dalam membangun ekosistem kemitraan guna mengoptimalkan pemanfaatan potensi daerah.

Salah satu agenda utama expo ini adalah diskusi publik dengan tema "Sinergitas Satuan Pendidikan Vokasi Sumatera Barat dalam Membangun Ekosistem Kemitraan untuk Optimalisasi Pemanfaatan Potensi Daerah". Diskusi ini menghadirkan panelis dari Direktorat Kemitraan dan Penyelarasan Dunia Usaha dan Industri (Mitras Dudi), Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, serta Konsorsium PTV Sumatera Barat. Peserta yang hadir terdiri dari guru dan kepala sekolah SMK, serta perwakilan dari berbagai industri.

Sebagai rangkaian dari acara ini, juga disampaikan policy brief yang disampaikan oleh Direktur Sekolah Vokasi UNP, Direktur PNP, Direktur Politeknik Negeri Payakumbuh, Ketua Konsorsium PTV Sumatera Barat, serta perwakilan dari Mitras Dudi kepada Gubernur Sumatera Barat. Policy brief ini merupakan hasil penelitian konsorsium PTV Sumatera Barat yang merupakan penugasan dari Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi. Penelitian ini bertujuan untuk mempertemukan supply dan demand tenaga kerja berbasis potensi daerah, sehingga dapat menciptakan lapangan kerja yang lebih sesuai dengan kebutuhan industri lokal.

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza