PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

Alumni SMP 5 Padang Angkatan 86 Gelar Reuni Akbar di Villa Rumah Kayu Lubuk Minturun Kota Padang

Tanamonews.com, Padang - Alumni SMP 5 Padang Angkatan 86 adakan acara Reuni Akbar di Villa rumah Kayu Lubuk Minturun Kota Padang, Sabtu (22/6/2024). Reuni akbar dihadiri puluhan alumni angkatan 86. Ketua Alumni SMP 5 angkatan 86 Khairunnas menyebutkan bahwa acara reuni ini selalu diadakan setiap 5 tahun sekali. Reuni Akbar i ini adalah yang ke-3 diadakan, sebelumnya kita adakan di Pulau Seribu", ungkap Khairunnas.

Lanjut, Ketua Alumni SMP 5 angkatan 86 Khairunnas mengatakan Alumni yang hadir berasal dari berbagai daerah dan acara ini gratis bagi semua peserta karena sudah difasilitasi oleh Donatur yabg merupakan alumni sendiri yang memiliki Rezeki berlebih. "Kita datang dari berbagai daerah seperti Pekanbaru, Depok, Bekasi, Jakarta serta dari Kota Padang sendiri. Kita ada sekitar seratus tiga puluhan alumni yang terdata dan yang hadir pada kesempatan ini lebih dai 70 orang".

Acara Reuni Akbar ini diadakan untuk bersiturahmi bagi teman-teman yang berjauhan dan juga temu kangen dengan teman-teman yang dulu semasa memakai pakaian putih biru. Untuk meriahnya acara reuni Akbar ini diadakan hiburan musik, karaoke, foto bersama serta permainan games yang membuat para alumni semakin akrab. Dan menambahkan, "Kita sengaja mengumpulkan kawan-kawan satu angkatan untuk bersilaturahmi dan mengingat masa SMP dulu," pungkasnya Khairunnas.

Selanjutnya Ketua Panitia Reuni akbar yang ke-38 Syahril Ucapan terimakasih pada Donatur dan kawan-kawan yang hadir. Berkat dukungan dan kerjasama dari kawan-kawan alumni, acara ini dapat terlaksana dengan banyak alumni yang hadir.

"Kami mengucapkan syukur kepada Allah acara reuni Akbar SMP 5 Padang Angkatan 86 yang ke-38 ini dapat berjalan dengan baik. Saya sebagai ketua panitia berterima kasih banyak pada semua Donatur, panitia pelaksana dan juga kawan-kawan yang hadir sehingga acara reuni kita ini bisa terlaksana", ungkap Syahril.

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza