Solok Selatan, Tanamonews.com Bupati Pesisir Selatan Rusma Yul Anwar meminta para Kafilah yang mengikuti lomba Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional Tingkat Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) ke XL, harus memiliki kesiapan mental. Karena kesiapan mental merupakan pondasi dalam menggapai sebuah prestasi.
“Nah, bagi siapa yang siap mental itu yang akan mendapatkan prestasi. Dan bagi mental yang tidak siap maka itu akan gagal. Mudah -mudahan adik – adik semuanya memiliki kesiapan mental walaupun nanti tidak sesuai dengan sebuah harapan kita,” ungkap Rusma Yul Anwar didampingi istrinya Yusneti Rusma Yul Anwar saat mengunjungi pemondokan kafilaf Pessel, di Jl. Simpang Tambang Aro, Sangir, Kabupaten Solok Selatan, Rabu (13/12/2023).
“Semoga semuanya sehat selalu dan tidak ada gangguan apapun,” harapnya.
Dalam kunjungan tersebut juga dihadiri sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan.
Perlombaan MTQ Nasional Tingkat Provinsi Sumatera Barat ke XL tahun 2023, diselenggarakan di Gor Rimbo Tangah, Padang Aro Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan itu, di ikuti lebih kurang 1.149 kafilah dengan 13 cabang perlombaan.
Dalam perlombaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an Tilawah tesebut, 56 kafilah pessel akan mengikuti cabang lomba antara lain Tartil, Tafsir Bahasa Inggris, Fahfis, MSQ, Khutbah Jum’at, Kaligrafi, Fahmil Qur’an, Musabaqoh Ilmiah Al-Quran dan Tilawah Eksekutif.
Bupati melanjutkan bahwa pemerintah kabupaten dan masyarakat sangat mendukung penuh pada kafilah yang mengikuti ajang MTQ tersebut. Maka dari itu pada Qori dan Qoriah, dirinya mengharapkan agar melepaskan semua beban yang ada.
Sehingga apa yang ditampilkan menghasilkan yang terbaik sesuai dengan harapan yang diinginkan.
“Satukan tekad untuk lebih baik kedepannya. Karena nama baik bukan hanya kafilah saja tetapi juga bagi masyarakat pesisir selatan,” ungkapnya.
“Anggap saja perlombaan itu sebagai latihan sehingga kita tidak menjadi beban dalam bertanding. Selamat berjuang tetap semangat, selalu jaga kesehatan. Dan tetap berusaha apapun hasilnya nanti dan kita tetap berusaha untuk yang lebih baik,” ujarnya.
Salah seorang pelatih kafilah pessel, Zainal Munaf mengucapkan terimakasih kepada Bupati yang telah mengunjungi pemondokan kafilah dengan memberikan penguatan dan motivasi. Sehingga menjadi kepercayaan diri bagi para kafilah yang sedang mengikuti ajang MTQ tersebut.
“Kami mengucapkan terimakasih kasih pada pak Bupati yang telah datang ke sini. Semoga menjadi kepercayaan diri bagi kafilah yang mengikuti ajang dan dapat mengharum daerah pesisir selatan,” tuturnya.
0 Komentar