Bukittinggi, Tanamonews.com - Pemberian vaksin akan melindungi tubuh anak terhadap infeksi sejumlah penyakit menular di masa mendatang. Tidak hanya menghindarkan anak dari serangan penyakit serius, vaksinasi anak juga bisa melindungi masyarakat yang lebih luas, karena imunisasi membantu meminimalkan terjadinya penyebaran penyakit.
Untuk itu, Anggota Komisi IX DPR RI, Ade Rezki Pratama menghimbau Masyarakat Bukittinggi untuk memberikan imunisasi lengkap kepada anak. Hal itu disampaikan saat sosialisasi dalam rangka penguatan imunisasi gerakan masyarakat hidup sehat, di Gor Bermawi Gulai Bancah, Senin 27 November 2023.
Pemberian vaksin lengkap terhadap anak wajib kita lakukan, karena imunisasi akan memberikan kekebalan tubuh anak terhadap penyakit. Disamping itu, dengan pemberian imunisasi akan mengantisipasi terjadinya stunting menuju Indonesia emas 2045, ungkap Legislator RI itu.
Ketua Tim Kerja Imunisasi Tambahan dan Khusus Dirjen Pengendalian dan Pencegahan Penyakit P2P Kemenkes RI, Dr.Gertudis Tandy, MKM menjelaskan, bahwa Kementerian Kesehatan RI bekerjasama dengan Komisi IX DPR RI gencar melakukan sosialisasi germas untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat. Kali ini, sosialisasi berkaitan dengan pentingnya imunisasi pada anak.
Ia menjelaskan, Imunisasi salah satu upaya memberikan perlindungan terhadap seseorang dari penyakit yang bahkan dapat mengakibatkan kematian. Imunisasi lengkap dapat memberikan manfaat yang maksimal.
Namun kesehatan masyarakat tidak akan terjamin meskipun fasilitas dan tenaga medis sudah disiapkan jika masyarakat tidak bersedia. Untuk itu, melalui sosialisasi ini kita dari Kemenkes RI dan Anggota Komisi IX DPR RI, Ade Rezki Pratama memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat terkait manfaat dan dampak jika seorang anak tidak mendapatkan imunisasi lengkap, ungkapnya.
Gertudis menambahkan, seorang anak berhak hidup sehat dan terhindar dari penyakit berbahaya seperti campak, polio dan lainnya. Jika kita tidak bisa menjamin anak mendapatkan haknya memperoleh benteng kesehatan maka kesehatan anak kita akan terancam.
Pada kegiatan sosialisasi itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Bukittinggi, Linda Faroza, SH,MM memaparkan bahwa Imunisasi perlu dilakukan karena 2-3 juta kematian dapat dicegah dengan imunisasi. Imunisasi dapat mencegah 26 lebih penyakit.
Imunisasi juga membantu membatasi atau mengurangi terjadinya resistensi antibiotik karena dapat mencegah penyakit pada tahap awal. Linda Feroza juga menyampaikan, imunisasi penting diberikan kepada bayi dan anak untuk melatih sistem perlawanan di tubuh serta memberikan kekebalan khusus terhadap penyakit tertentu.
Sosialisasi diikuti 600 orang peserta dan dihadiri Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat , diwakili oleh KASI PROMOSI KESEHATAN DAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT dr. MARRYO BORRY WD, MARS. Camat Mandingin Koto Selayan, Syukri Naldi, S.Kom,MM, forkopimca, Kepala KUA, Kepala Puskesmas Gulai Bancah, Tokoh Masyarakat dan Lurah.(Dina)
0 Komentar