PIMRED : ROBBY OCTORA ROMANZA (WARTAWAN UTAMA)

6/recent/ticker-posts
"SEBAR LUASKAN INFORMASI KEGIATAN DAN PROMOSI USAHA ANDA DISINI"

Tiba di Bandara, Jemaah Bengkulu Sebut Makanan Padang Nikmat Dunia

Tanamonews, Padang - Pemberangkatan jemaah haji di Embarkasi  Padang masih berlangsung. Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Padang sudah memberangkatkan 10 (sepuluh) kloter dengan jumlah jemaah 3.928 orang.

Selain memberangkatkan jemaah Sumatera Barat, Embarkasi Padang juga memberangkatkan jemaah Bengkulu. Dari 10 (sepuluh) kloter, Enam kloter jemaah Sumbar, 4 kloter Bengkulu yang merupakan embarkasi antara dan tidak diinapkan di Asrama Haji

Jemaah kloter 10 asal Bengkulu telah diterbangkan dari Bandara International Minangkabau (BIM) menuju Bandara King Abdul Aziz, Jeddah, Rabu malam (14/6) dengan pesawat garuda Indonesia, boeing 777 seri 300ER GA 3310 .

Keberangkatan jemaah disambut dan dilepas Ketua PPIH diwakili Kepala UPT Asrama Haji, Afrizen didampingi Ketua DWP, El Afrizen dan Ketua Tim Kerja Penyuluh, Yasril serta tim salawat PPIH Embarkasi.

Tiba di ruang tunggu bandara Minangkabau, jemaah Bengkulu disambut dengan lantunan salawat badar, minuman hangat dan nasi kotak dengan menu Padang. Salah seorang jemaah haji , Wajiem Pali Tumper asal muko-muko saat ditanya tentang menu yang disuguhkan tim PPIH, ia mengakui makanannya enak dan nikmat.

“Ini kita dapat rendang ayam, ada tahu balado, ada ikan, ada sayur dan ada buah. Ini salahsatu makanan dan nikmat dunia yang tak tertandingi,” ungkap Wajiem sambil menyuap nasi Padangnya.

Wajiem yang berangkat bersama suaminya, sangat menyukai masakan Padang. Walaupun ia dan suami beberapa kali memasak menu Padang tapi cita rasanya beda dengan aslinya.

“Kalau di Bengkulu makan Padang juga banyak tapi rasa asli Padang itu beda. Cita rasanya enak, dan sudah mendunia. Kadang kalau kita masak rendang rasanya beda dengan yang di sini,” katanya sambil tersenyum.

Berbeda dengan siti Aminah, jemaah yang juga asal Muko-muko, ia mengakui nasi Padang itu beda dengan daerah lain. Khas sekali, dan jarang ada di daerah lain. “Kalau ditempat kami beras atau nasinya itu lunak atau pulen. Kalau Padang nasinya gurih, tidak lembek. Saat dipadukan dengan rendang Padang atau balado makin mantap rasanya,” tuturnya.

Ia juga berterima kasih atas sambutan yang berikan petugas Embarkasi Padang yang telah melayani dengan baik. Bahkan disambut dengan lantunan salawat. “Saat dating kita disambut dengan lantunan salawat, kita jadi terharu dan seakan-akan kita sudah sampai ditanah suci,” ungkapnya.

Begitu juga petugas yang ada di bandara ini, lanjut Siti, jemaah dilayani dengan baik, yang tua diangkatin dan didorong pake kursi roda, katanya. “Kita merasa terlayani dengan baik. Muda-mudahan petugas yang melayani jemaah juga bisa ke tanah suci,” ujanya mendoakan.

Jemaah kloter 10 Embarkasi Padang ini berjumlah 393 orang berasal dari Kab. Bengkulu 197 oran, kab. Muko-muko 169 orang, Kota Bengkulu 19 orang, PHD 3 orang dan petugas kloter 5 orang.***

Posting Komentar

0 Komentar





Selamat datang di Portal Berita, Media Online : www.tanamonews.com, atas nama Redaksi mengucapkan Terima kasih telah berkunjung.. tertanda: Owner and Founding : Indra Afriadi Sikumbang, S.H. Tanamo Sutan Sati dan Pemimpin Redaksi : Robby Octora Romanza